Sinopsis
Bersiaplah menyambut salah satu ajang terbesar sepanjang sejarah ONE Championship, ketika aksi bela diri terbaik di dunia kembali ke Singapura dalam ajang ONE: ENTER THE DRAGON!
Sajian partai utama adalah laga perebutan gelar Juara Dunia antara atlet yang empat kali menjadi Juara Dunia ONE Lightweight, Shinya Aoki, melawan seseorang yang enam kali menjadi Juara Dunia Pankration, Christian Lee. Laga ini termasuk laga klasik kelas dunia, dimana sang legenda Shinya mempertaruhkan nama besar dan gelar Juara Dunia ONE Lightweight melawan Christian, bintang muda yang ingin mencetak nama besar dalam dunia bela diri.
Sebelumnya, Juara Dunia ONE Super Series Lightweight Kickboxing akan ditentukan dalam sebuah partai yang mempertemukan dua Juara Dunia, Nieky Holzken dan Regian Eersel. Keduanya akan bertanding demi gelar paling bergengsi selama perjalanan panjang karir mereka, dalam sebuah aksi mencengangkan.
Selain itu, delapan striker pemegang gelar Juara Dunia terbaik akan bertanding dalam babak perempat final turnamen ONE Featherweight Kickboxing World Grand Prix. Beberapa mega bintang yang akan tampil diantaranya adalah Giorgio Petrosyan, Yodsanklai IWE Fairtex dan Jo Nattawut, dimana turnamen ini sama sekali tidak boleh dilewatkan.
Kartu pertandingan saat ini juga akan menampilkan aksi dari para seniman bela diri unggulan, termasuk penampilan perdana mega bintang asal Amerika Serikat Sage Northcutt. Jadi, tandai kalender anda, dapatkan tiketnya dan unduh ONE Super App sekarang juga!
Kartu Pertandingan
Kartu Utama 7PM WIB
- Shinya
- Aoki
- Christian
- Lee
- Nieky
- Holzken
- Regian
- Eersel
- Petchmorakot
- Petchyindee
- Giorgio
- Petrosyan
- Yodsanklai
- IWE Fairtex
- Samy
- Sana
- Amir
- Khan
- Dagi
- Arslanaliev
- Kim
- Kyu Sung
- Geje
- Eustaquio
Babak Pendahuluan 4PM WIB
- Jo
- Nattawut
- Sasha
- Moisa
- Dzhabar
- Askerov
- Enriko
- Kehl
- Daniel
- Dawson
- Brown
- Pinas