‘Sebelum Mulai Berlatih, Saya Tak Punya Tujuan’ – Cara Fabricio Andrade Bangun Keyakinan Diri

Fabricio Andrade Jeremy Pacatiw FULL CIRCLE 1920X1280 14

Memang sulit dibayangkan untuk saat ini, tetapi penantang #2 bantamweight Fabricio Andrade tak selalu menjadi pencetak KO kuat yang kita lihat hari ini.

“Wonder Boy” memiliki keyakinan besar jelang aksinya melawan sang Juara Dunia ONE Bantamweight John Lineker di laga utama ONE Fight Night 3, tetapi ada waktu dimana petarung MMA asal Brasil ini tidak terlalu yakin pada dirinya sendiri.

https://www.instagram.com/p/CjRUYxXh5Gd/?hl=en

Walau ia akan memasuki Circle dengan kepala terangkat di Axiata Arena, Kuala Lumpur, Malaysia, pada Jumat, 21 Oktober, ada masa dimana Andrade tak meyakini dirinya mampu melakukan apa pun.

Pria Brasil itu berkata:

“Fakta bahwa saya datang dari keluarga sederhana, dan saya melewati banyak kesulitan, terutama di masa kecil saya [hanya berarti bahwa saya memiliki kepercayaan diri yang rendah].” 

“Sebelum saya mulai berlatih, saya tak punya tujuan, dan ini sangat mempengaruhi pemikiran saya. Saya ingin melakukan sesuatu yang berbeda, dan saya tidak bisa.”

Daerah Fortaleza, dimana Andrade bertumbuh dewasa, sangatlah berbahaya. Dan, tidak ada banyak kesempatan bagi para anak muda di kawasan itu untuk pergi dan membangun diri mereka. 

Namun, saat “Wonder Boy” menemukan Muay Thai di usia 13 tahun, ia tahu ini dapat menjadi tiketnya untuk kehidupan yang lebih baik. Pria Brasil ini segera memiliki gairah luar biasa bagi olahraga itu, dan segera, hal itu mengubah dirinya secara fisik dan mental.

Andrade berkata:

“Setelah berlatih dan berkompetisi di jajaran amatir untuk sementara waktu, saya mulai menerima banyak pujian. Mereka di sekeliling saya memotivasi dan memuji saya, berkata bahwa saya bagus dan dapat menjadi juara. Saya kira penghargaan dari luar ini mulai mengubah pemikiran saya.”

“Dan fokus saya, yang memang sangat besar, juga sangat membantu saya mendorong keyakinan diri saya. Selama bertahun-tahun, saya juga menjadi lebih yakin, dan ini meningkatkan [itu juga].”

Saran Fabricio Andrade Untuk Tingkatkan Keyakinan Diri

Saat para penggemar melihat Fabricio Andrade saat ini, mereka melihat seorang atlet yang berada di puncak permainannya. Atlet Brasil ini kini memiliki kekuatan mental untuk akhirnya mengimbangi kemampuan fisiknya.

Namun, perubahan itu tak terjadi dalam satu malam. Sedikit demi sedikit, melalui kerja kerasnya di sasana dan kesuksesannya di dalam ring, “Wonder Boy” mulai mempercayai dirinya sendiri – dan keyakinan itu melejitkannya ke puncak jajaran teratas divisi bantamweight ONE Championship.

Produk dari sasana Tiger Muay Thai ini berkata:

“Banyak orang mengira saya terlalu yakin, bahwa saya memiliki kepercayaan diri yang sangat tinggi. Tetapi adalah waktu yang membuat saya mencapai tingkat keyakinan diri yang saya miliki hari ini.”

https://www.instagram.com/p/CjY_HorhFPe/?hl=en

Namun, Andrade tak mengira semua orang harus mengalami apa yang ia alami dan menjadi salah satu petarung terbesar di muka bumi untuk melihat perbedaan besar dalam pandangan mereka.

Sebaliknya, ia melihat bahwa semua orang dapat mengalihkan fokus mereka kepada sesuatu yang lebih positif untuk melakukan perubahan yang menguntungkan bagi hidup mereka – dan biasanya itu terjadi dengan melihat ke dalam diri sendiri, bukan ke luar.

Andrade berkata:

“Saya kira kita harus melupakan tentang segala sesuatu di sekeliling kita dan hanya terfokus pada kita sendiri, pada apa yang ingin kita kembangkan.”

“Kita seringkali tidak senang dengan apa yang kita lakukan dan cara kita hidup, maka terkadang kita harus berhenti dan berpikir tentang apa yang kita benar-benar inginkan, lalu terfokus pada itu.”

“Sepanjang waktu, sangatlah mungkin untuk meningkatkan keyakinan diri ini. Tetapi, itu bukanlah sesuatu yang tiba hanya dalam satu malam. Kami membangun ini secara perlahan, menciptakan kepercayaan itu.”

“Kita harus terfokus, tahu apa yang kita inginkan, lalu membangun keyakinan diri untuk kebahagiaan.”

https://www.instagram.com/p/CgTCM75BPXp/?hl=en

Selengkapnya di Fitur

Smilla Sundell Allycia Hellen Rodrigues ONE Fight Night 14 21 scaled
Zakaria El Jamari Ali Saldoev ONE 166 39 scaled
Sinsamut Klinmee Mouhcine Chafi ONE Fight Night 16 64 scaled
Blake Cooper Maurice Abevi ONE Fight Night 14 41 scaled
Constantin Rusu Bogdan Shumarov ONE Fight Night 12 68
Kairat Akhmetov Reece McLaren ONE Fight Night 10 12
WeiRui 1200X800
Regian Eersel Alexis Nicolas ONE Fight Night 21 12
Natalia Diachkova Chellina Chirino ONE Friday Fights 55 14
Sean Climaco
Nanami Ichikawa
Hu Yong Woo Sung Hoon ONE Fight Night 11 50