‘Itu Pasti Takdir’ – Perjalanan Sinsamut Klinmee Yang Hampir Mustahil Bersama Istrinya Lauren

Sinsamut Klinmee Victor Teixeira ONE Friday Fights 24 47

Ada pepatah berkata, “Di belakang setiap pria hebat, ada wanita yang hebat,” dan Sinsamut “Aquaman” Klinmee sangat menyetujui hal itu.

Pencetak KO asal Thailand ini – yang akan kembali melawan “Lethal” Liam Nolan di ONE Fight Night 16: Haggerty vs. Andrade di jam tayang utama A.S. pada 3 November, atau Sabtu pagi, 4 November waktu Asia – mengetahui bahwa istrinya, Lauren, menjadi faktor besar dalam kesuksesannya dalam Muay Thai.

Sinsamut mengalami beberapa momen buruk dalam hidupnya di sepanjang tujuh tahun hubungan mereka, namun istrinya asal Inggris itu selalu berada di sisinya untuk mendukungnya melewati waktu-waktu sulit itu.

Kini menjadi favorit penggemar di organisasi seni bela diri terbesar di dunia ini, “Aquaman” menikmati kejayaannya dan memberi pujian besar bagi Lauren atas motivasi konstan yang diberikannya.

Ia berbicara pada onefc.com/id jelang aksinya di Lumpinee Boxing Stadium, Bangkok, Thailand:

“Saat ia masuk dalam hidup saya, saya merasa seperti menerima banyak inspirasi. Walau saya sudah memiliki keluarga untuk mendukung saya, saat saya menerima dukungan dari dirinya, saya merasa lebih termotivasi dari sebelumnya.” 

“Istri saya selalu membantu saya mendapatkan kembali kesadaran saya. Saat saya sangat depresi, saya bahkan tak berani meninggalkan rumah. Tetapi istri saya berkata, ‘Tidak apa-apa. Kamu bisa mencoba kemblai.’ Dan saya mencoba lagi dan lagi.”

Ikatan mereka memang sangat mendalam, jauh daripada yang terlihat, yang diketahui Sinsamut saat mereka pertama kali bertemu. Ia segera tertarik pada Lauren, tapi ia tak dapat berbicara bahasa Inggris, dan incarannya itu tak bisa berbicara Thai.

Namun, hal itu tak menghentikan hubungan mereka berkembang – sesuatu yang pria asal Pattaya ini sebut sebagai hubungan yang berada jauh dari segala sesuatu yang biasa.

Ia menjelaskan:

“Awalnya, saya tak dapat berkomunikasi dalam bahasa Inggris. Maka, saya selalu mengirimkan stiker dalam pesan kami atau menggunakan kata-kata mudah seperti, ‘Ya, ok.’ Kini kemampuan berbahasa Inggris saya meningkat, tapi saya belum ahli.”  

“Walau kami tidak berbicara bahasa yang sama, kami dapat berkomunikasi dengan baik. Istri saya tak bisa berbicara Thai sama sekali. Saya tidak tahu mengapa kami berjalan sejauh ini. Itu pasti takdir. Terkadang, kami tak mengatakan apa pun, tapi kami dapat mengerti kebutuhan satu sama lain.”

Lebih dari segalanya, Sinsamut melihat bahwa hubungan mereka berawal dari hati Lauren yang sangat baik, yang membawanya berdiri di sisi pria ini terlepas dari apa pun halangan yang ada.

Mengetahui mereka adalah pasangan sempurna, keduanya menikah pada Februari 2023, dan “Aquaman” sangat senang memiliki pasangan hidup:

“Ia tetap berada di sisi saya saat saya tak memiliki apa pun. Kami melewati waktu terbaik dan terburuk dalam hidup saya bersama-sama.”

“Di hari saya akhirnya memiliki uang dan kesuksesan dalam karier saya, saya memutuskan untuk melamarnya, karena ia selalu ada bersama saya dalam waktu-waktu yang sulit. Maka, bagaimana saya dapat meninggalkannya?”

Sinsamut Tak Sabar Jadi Ayah Pada 2024 

Kini memiliki keluarga sendiri dan berada dalam posisi yang aman terkait kariernya, Sinsamut tak sabar menyambut anak lelaki bersama Lauren pada Maret 2024 nanti.

Motivasi terbesar petarung berusia 27 tahun ini memang selalu istrinya, tetapi dengan anak pertama mereka yang akan datang, ia semakin berdeterminasi mencapai tingkatan baru dalam Muay Thai dan memberi kehidupan yang layak bagi keturunannya itu.

Dalam prosesnya, ia ingin menunjukkan pada anaknya bahwa ia dapat mencapai mimpi besarnya sendiri di masa depan:

“Saya tak sabar memiliki seorang anak. Saya berada di awang-awang. Anak saya akan menjadi pendorong dan motivasi saya. Ia akan memotivasi saya untuk mencoba 200 atau 300 kali lebih keras. Saya ingin anak saya melihat seberapa hebat ayahnya. Maka, saya ingin sukses dalam hidup.”

“Ini akan menjadi kisah saya yang hebat. Saya melihat diri saya menjadi Juara Dunia dan membawa anak saya di sebelah saya ke dalam ring. Saya sangat ingin itu terjadi.”

Selengkapnya di Fitur

Thongpoon PK Saenchai Timur Chuikov ONE Fight Night 19 61 scaled
Halil Amir Ahmed Mujtaba ONE Fight Night 16 32 scaled
Smilla Sundell Allycia Hellen Rodrigues ONE Fight Night 14 29 scaled
Smilla Sundell Allycia Hellen Rodrigues ONE Fight Night 14 55 scaled
Smilla Sundell Allycia Hellen Rodrigues ONE Fight Night 14 21 scaled
Zakaria El Jamari Ali Saldoev ONE 166 39 scaled
Sinsamut Klinmee Mouhcine Chafi ONE Fight Night 16 64 scaled
Blake Cooper Maurice Abevi ONE Fight Night 14 41 scaled
Constantin Rusu Bogdan Shumarov ONE Fight Night 12 68
Kairat Akhmetov Reece McLaren ONE Fight Night 10 12
WeiRui 1200X800
Regian Eersel Alexis Nicolas ONE Fight Night 21 12