Rodtang Jitmuangnon Vs. Superlek Kiatmoo9: 4 Kunci Kemenangan Di ONE Friday Fights 34

Rodtang Superlek Split 1280X800

Salah satu laga striking yang paling ditunggu dalam sejarah ONE Championship akan terjadi pada ajang ONE Friday Fights 34.

Pada Jumat malam, 22 September ini, Juara Dunia ONE Flyweight Muay Thai Rodtang Jitmuangnon akan beradu dengan Juara Dunia ONE Flyweight Kickboxing Superlek Kiatmoo9 dalam Laga Super Catchweight Muay Thai 140 pound di Bangkok, Thailand.

https://www.instagram.com/p/Cxee1nFBepp/

Dikenal sebagai sepasang striker terbaik dalam generasinya, kedua petarung favorit Thailand ini akan beradu dalam aksi antar dua gaya bertarung yang sangat ditunggu para penggemar sampai saat ini.

Berikut, mari kita pelajari beberapa kunci kemenangan bagi kedua petarung ini sebelum aksi antara striker pound-for-pound terbaik pada jam tayang Asia ini terjadi di Lumpinee Boxing Stadium.

#1 Kemampuan Rodtang Untuk Desak Superlek

Jika ada petarung yang membawa game plan yang sangat jelas, itu adalah Rodtang.

“The Iron Man” selalu nampak berada tepat di hadapan lawannya dan membuat mereka kewalahan dengan serangan keras, dan ini akan menjadi jalur terbaiknya meraih kesuksesan melawan Superlek.

Perwakilan Jitmuangnon Gym ini harus mencoba mendesak rivalnya itu ke arah tali ring dengan serangan tinju agresifnya, yang menghilangkan ruang bagi Superlek untuk menghindari hook kiri dan overhand kanan keras yang melaju ke arah dirinya.

Walau Daniel Puertas gagal meraih kemenangan dalam aksi Kejuaraan Dunia melawan Superlek, ia meriah kesuksesan dengan strategi ini, dimana ia bahkan menggoyahkan petarung teknis Thailand itu dalam beberapa pertukaran serangan keras yang berakhir pada keputusan juri yang sangat tipis.

Dengan keyakinan besar pada rahang granit dan kekuatan luar biasa dalam serangannya, Rodtang dapat mencetak lebih banyak kerusakan jika ia menerapkan strategi seperti ini.

#2 Manajemen Jarak Superlek Dengan Tendangan

Jelas bahwa Superlek akan berusaha menjauhkan Rodtang, dan ia memiliki beberapa senjata yang cukup untuk melakukan itu.

Sebagai contoh, perwakilan Kiatmoo9 Gym ini memiliki tendangan dorong cepat nan keras dari kedua kakinya, yang mampu menghentikan serangan terkuat sekali pun.

Tendangan kanannya itu memang menjadi senjata terbesar dalam arsenalnya. Dilontarkan dengan kekuatan dan akurasi luar biasa, “The Kicking Machine” menggunakannya untuk menghancurkan tubuh rivalnya saat mereka maju, terutama saat mereka masuk dengan pukulan jarak jauh.

Superlek juga dapat mengincar kaki depan Rodtang saat ia bergerak maju untuk memukul, sebelum mengayunkannya ke atas dalam sekejap untuk membuat lawannya itu tetap menebak-nebak. 

Namun, ia akan harus memastikan bahwa kondisi tubuhnya sempurna untuk dapat terus melontarkan tendangan dengan kekuatan dan kecepatan yang sama.

Petarung jarak jauh sepert Jonathan Haggerty dan Petchdam Petchyindee juga menggunakan tendangan untuk berusaha menjauhkan “The Iron Man,” namun saat serangan mereka melambat, Rodtang mengambil keuntungan.

Oleh karena itu, Superlek tetap takkan mengerem di ronde terakhir.

#3 Serangan Balasan Keras Rodtang

Sementara Rodtang dikenal sebagai petarung ofensif yang gemar menerjang maju dan bersedia menerima serangan untuk menyarangkan miliknya, ia juga menerapkan pertahanan kuat yang akan membantunya mencetak poin atas Superlek.

Ia membalas lewat pukulan dengan penempatan waktu sempurna, termasuk pukulan overhand kanan untuk menjawab jab yang digunakan Superlek untuk mempertahankan jarak.

“The Iron Man” juga akan membalas tendangan lawannya, baik dengan tangkisan atau menerima langsung serangan itu demi mendaratkan pukulan keras.

Ia dapat memancing rivalnya untuk terlalu jauh menyerang dengan mencondongkan dagunya ke arah mereka, tetapi ia juga mampu melakukan slip atau ayunan ke belakang demi menghindari serangan, dimana lawannya hanya akan membuka diri dari serangan balasan keras yang lebih banyak lagi.

#4 Kesabaran Superlek Untuk Tunggu Celah Serangan

Dengan lebih dari 150 laga atas namanya, Superlek biasanya sangat tenang di dalam ring, dan ini akan menjadi sangat krusial jika ia berharap mengatasi serangan liar Rodtang.

Banyak lawan yang memang sangat kewalahan dengan tekanan nonstop dari raja flyweight Muay Thai ini, namun perwakilan Kiatmoo9 Gym ini adalah atlet luar biasa yang seharusnya dapat bertahan dari intensitas luar biasa lawannya itu.

Jika ia dapat tetap tenang, pemegang gelar kickboxing ini akan menemukan jalur untuk membalas serangan Rodtang saat ia mengayun dengan pukulan besarnya.

Pria asal Buriram ini memiliki hook kiri balasan yang keras di posisi bertahan, dan ia juga bisa memancing “The Iron Man” untuk menemui lutut dan tendangan rendahnya.

Dan, sementara fokus itu akan selalu tertuju pada aksi Rodtang dengan kekuatannya menahan pukulan liar yang sangat menarik, “The Kicking Machine” juga tak pernah terkena KO, maka ia akan menunggu celah yang tepat dengan kepercayaan diri luar biasa atas kekuatan rahangnya sendiri.

Selengkapnya di Fitur

Jonathan Haggerty Felipe Lobo ONE Fight Night 19 122 scaled
Liam Harrison Muangthai ONE156 1920X1280 31
Jonathan Haggerty Superlek Kiatmoo9 ONE Friday Fights 72 6
Johan Estupinan Zafer Sayik ONE 167 9
John Lineker Stephen Loman ONE Fight Night 14 44 scaled
Fan Rong Shamil Erdogan ONE Friday Fights 22 39
Jonathan Haggerty Felipe Lobo ONE Fight Night 19 127 scaled
Best Photos
Nabil Anane Felipe Lobo ONE Fight Night 24 65
Kulabdam Sor Jor Piek Uthai Nabil Anane ONE Friday Fights 69 24
Danielle Kelly celebrates after her win against Ayaka Miura at ONE Fight Night 7
Joshua Pacio Jarred Brooks ONE 164 1920X1280 109