5 Submission Terbaik Dari Para Bintang Di ONE: REIGN OF DYNASTIES

Rahul Raju locks in the rear-naked choke

ONE Championship akan membawa aksi bela diri terbaik kembali ke layar kaca di seluruh dunia, saat ONE: REIGN OF DYNASTIES berlangsung pada hari Jumat, 9 Oktober.

Malam itu, para penggemar dapat mengharapkan penampilan dari teknik grappling yang sangat luar biasa. Lima dari enam laga dalam kartu pertandingan ini akan terjadi di bawah peraturan bela diri campuran, dimana para atlet yang maju pun telah menampilkan kemampuan submission mereka di berbagai laga sebelumnya.

Kini, beberapa hari menjelang gelaran perdana di bulan Oktober ini, mari kita simak lima submission terbaik dari para atlet yang berlaga di ONE: REIGN OF DYNASTIES.

Rahul Raju Cetak Submission Atas “The Lion”

🇮🇳 "THE KERALA KRUSHER" 🇮🇳

🇮🇳 "THE KERALA KRUSHER" 🇮🇳Rahul Raju chokes out Furqan Cheema in Round 2 to bring home a big win for India!📺: How to watch 👉 http://bit.ly/ONEEOGHTW🏨: Book your hotel 👉 bit.ly/ONEhotelplanner📱: Watch on the ONE Super App 👉 bit.ly/ONESuperApp🏷: Shop official merchandise 👉 bit.ly/ONECShop

Posted by ONE Championship on Friday, November 22, 2019

Dalam laga klasik antara India melawan Pakistan, Rahul “The Kerala Krusher” Raju mencetak kemenangan besar dalam ajang ONE: EDGE OF GREATNESS di bulan November 2019.

Atlet India yang berbasis di Singapura ini menampilkan keunggulan gulatnya pada stanza pertama, tetapi Furqan “The Lion” Cheema mampu tetap tenang, bertahan dengan baik dan maju ke ronde kedua.

Saat Cheema mencoba melontarkan teknik striking-nya, Raju menyeretnya ke atas kanvas dengan teknik double-leg takedown yang sempurna. “The Kerala Krusher” tidak membuang waktu untuk meraih ke punggung lawan, saat lengan kanannya masuk ke bawah dagu petarung Pakistan itu. Berikutnya, ia memperkuat kuncian rear-naked choke miliknya dan meraih tap-out.

Penonton di Singapura meluapkan kegembiraan mereka saat pemegang sabuk coklat Brazilian Jiu-Jitsu mengamankan kemenangan kedua beruntun di “The Home Of Martial Arts.” Ia akan ingin mengulangi hal tersebut saat menghadapi Amir Khan pada tanggal 9 Oktober.

Debut Spektakuler Dari Roshan Mainam

ONE: MASTERS OF FATE starts with a 💥 BANG 💥 as Indian phenom Roshan Mainam 🇮🇳 submits Khon Sichan in Round 1!

ONE: MASTERS OF FATE starts with a 💥 BANG 💥 as Indian phenom Roshan Mainam 🇮🇳 submits Khon Sichan in Round 1!📺: How to watch 👉 http://bit.ly/ONEMOFHTW🏨: Book your hotel 👉 hotelplanner.com📱: Watch on the ONE Super App 👉 bit.ly/ONESuperApp🏷: Shop official merchandise 👉 bit.ly/ONECShop

Posted by ONE Championship on Friday, November 8, 2019

“The Indian Notorious” Roshan Mainam mencetak debut promosionalnya di ajang ONE: MASTERS OF FATE bulan November lalu, dimana ia membuatnya nampak sangat mudah dengan sebuah submission cepat pada menit 3:22 ronde pertama.

Ia mencapai hal tersebut dengan mengeksekusi sebuah takedown atas Khon Sichan, masuk ke posisi mount, serta melanjutkannya dengan dominasi dalam grappling.

Saat ia berada di posisi atas, Mainam menyerang keras dengan siku, yang memaksa Sichan mengangkat tangan kirinya untuk bertahan. Saat ia melakukan itu, perwakilan Evolve ini menangkapnya dan segera mengungkit lengan tersebut dengan kuncian Americana, yang memaksa atlet Kamboja itu menyerah.

Setelah sebuah debut yang luar biasa, Mainam akan melanjutkan misinya meraih kejayaan dalam divisi flyweight di ajang ONE: REIGN OF DYNASTIES.



Liu Peng Shuai Beri Kekalahan Perdana Bagi Elipitua

Segala sesuatunya berjalan dengan baik bagi Elipitua “The Magician” Siregar saat ia memasuki ajang ONE: CLASH OF LEGENDS pada bulan Februari. Juara Gulat Nasional Indonesia ini masih tak terkalahkan dan ingin menempatkan dirinya sebagai atlet yang patut dipertimbangkan.

Namun, Liu Peng Shuai memiliki sebuah rencana lain.

Selama lebih dari dua ronde, keduanya bertukar serangan keras dan Elipitua nampak akan meraih kemenangan mutlak jika ia dapat mengakhiri laga. Tetapi, sebuah usaha terakhir dari Liu memberinya kemenangan di saat-saat terakhir.

“The Magician” bertahan dari sebuah takedown yang disarangkan Liu untuk tetap berada di posisi atas, namun ia tersapu oleh sang Juara Turnamen ONE Hefei Flyweight ini. Atlet Tiongkok itu kemudian mengamankan kuncian kimura, dan setelah sebuah percobaan scramble, Liu menemukan sudut yang tepat untuk memaksa sebuah tap-out.

Liu kini kembali pada tanggal 9 Oktober dalam usahanya melanjutkan kemenangan dalam pertandingan divisi flyweight melawan Mainam.

Reece McLaren Beri Kejutan Dalam Debutnya

Penampilan debut dari Reece “Lightning” McLaren bersama ONE adalah bukti nyata bagi para atlet yang tetap siap untuk tampil, karena mereka tak mengetahui kapan mereka akan dipanggil. Melalui pemberitahuan singkat jelang ajang ONE: SPIRIT OF CHAMPIONS di bulan Desember 2015, ia meraih kesempatan memasuki panggung dunia.

Atlet Australia itu menggunakan teknik striking-nya dalam dua ronde pertama untuk membuat Mark “Mugen” Striegl kelelahan. Sesuai dengan julukannya, “Lightning,” McLaren menjadi petarung yang lebih bugar dan cepat saat stanza terakhir dimulai.

Bintang asal Potential Unlimited Mixed Martial Arts itu menyerang dengan kuncian guillotine choke saat “Mugen” mencoba membawa laga ke atas kanvas. Walau percobaan submission itu tak berhasil, McLaren menyarangkan ground-and-pound kuat dari posisi mount.

Striegl melakukan roll untuk menjauh dari serangan itu, namun aksinya memberi celah untuk kuncian rear-naked choke. Pria asal Australia itu mengambil kesempatan ini dengan cepat untuk menekan dengan keras, menghasilkan sebuah tap-out dan membawa “Lightning” untuk memulai kariernya di atas panggung dunia dengan sebuah kejutan besar.

Pada tanggal 9 Oktober, McLaren akan bertemu dengan pria di bawah ini dalam laga pendukung utama malam itu.

Aleksi Toivonen Taklukkan Akihiro Fujisawa

Aleksi "The Giant" Toivonen makes a MASSIVE statement in his ONE debut with a slick submission victory over Akihiro Fujisawa!

Aleksi Toivonen makes a MASSIVE statement in his ONE debut with a slick submission victory over Akihiro Fujisawa!📺: Check local listings for global TV broadcast📱: Watch on the ONE Super App 👉http://bit.ly/ONESuperApp

Posted by ONE Championship on Friday, July 12, 2019

Pada bulan Juli 2019, Aleksi “The Giant” Toivonen mencetak debutnya di ajang ONE: MASTERS OF DESTINY dengan penampilan yang mampu mengejutkan divisi flyweight.

Akihiro “Superjap” Fujisawa sanggup menjaga jarak dengan baik dengan teknik striking miliknya, tetapi Toivonen tetap bersabar. Ketenangan luar biasa itu terbayar saat atlet Finlandia ini menyarangkan sebuah tendangan kanan yang menjatuhkan Fujisawa – yang bereaksi dengan percobaan single-leg takedown.

Atlet flyweight yang mewakili Evolve ini mampu bertahan dan dengan cepat meraih punggung lawannya, sembari menjebak lengan kiri Fujisawa. Saat lawannya itu hanya mampu bertahan dengan satu lengan saja, “The Giant” dengan mudah mengamankan kuncian rear-naked choke. Atlet Jepang itu tak memiliki banyak pilihan, kecuali memberi tap-out tanpa mampu berbuat banyak.

Sang Juara IBJJF No-Gi Eropa ini memberi peringatan keras bagi divisi flyweight dengan penampilan luar biasa yang membuktikan seberapa cepat dirinya dapat mengakhiri laga mana pun.

Baca juga: KO Terbaik Dari Para Bintang Yang Akan Beraksi Di ONE: REIGN OF DYNASTIES

Selengkapnya di Fitur

Constantin Rusu Bogdan Shumarov ONE Fight Night 12 68
Kairat Akhmetov Reece McLaren ONE Fight Night 10 12
WeiRui 1200X800
Regian Eersel Alexis Nicolas ONE Fight Night 21 12
Natalia Diachkova Chellina Chirino ONE Friday Fights 55 14
Sean Climaco
Nanami Ichikawa
Hu Yong Woo Sung Hoon ONE Fight Night 11 50
WeiRui 1200X800
Smilla Sundell Allycia Hellen Rodrigues ONE Fight Night 14 20 scaled
Halil Amir Ahmed Mujtaba ONE Fight Night 16 38 scaled
MurHawkSlater 1200X800