Tentang Diandra Martin
Striker Australia Diandra Martin mungkin sedikit terlambat memulai perjalanannya dalam seni bela diri, namun ia membayar keterlambatan itu dengan cara luar biasa.
Wanita asal Canberra ini mulai berlatih Muay Thai di usia 20 tahun, Sebagian besar untuk pertahanan diri dan kebugaran. Tetapi setelah merasakan kompetisi, ia jauh lebih menikmatinya. Membawa semangat membara demi mengembangkan teknik dan kemampuannya ke tingkatan baru, ia bergabung dengan Muay U Gym di Canberra, yang menjadi rumah dari Juara Dunia ISKA K-1 dan mantan penantang gelar Juara Dunia ONE Josh “Timebomb” Tonna.
Sejak itu, Martin meraih 10 kemenangan besar melawan petarung teratas dalam skena Muay Thai Australia yang sangat kompetitif. Pada 2021, ia meraih KO via tendangan tinggi keras atas legenda Afrika Selatan-Australia Yolanda Schmidt, dan mengumumkan pada dunia bahwa ia siap menerima sorotan itu.
Striker asal Canberra ini membawa kemampuannya ke atas panggung dunia ONE Championship pada Februari 2022, dimana ia mencetak debutnya atas petarung berbakat Swedia Smilla Sundell. Itu adalah laga yang sangat menarik, tetapi Sundell meraih kemenangan dan akhirnya merebut gelar Juara Dunia ONE Women’s Strawweight Muay Thai perdana dalam laga berikutnya.
Dengan pelajaran berharga dari penampilan promosional perdana itu, anda dapat mengharapkan Martin untuk bangkit dengan membawa dendam dan membuktikan bahwa dirinya layak memasuki laga Kejuaraan Dunia.
Rekor ONE Championship
Hasil Gelaran
Hasil | Metode | Ronde | Metode dan ronde | Lawan | Lawan dan gelaran | Negara | Tanggal | Gelaran | |||
---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|
KALAH
TKO
TKO
R1 (2:34)
|
TKO
R1 (2:34)
|
R1 (2:34) |
Jackie BuntanAmerika Serikat
|
Amerika Serikat |
ONE Fight Night 10: Johnson vs. Moraes III |
||||||
MENANG
Keputusan Mutlak
UD
R3 (3:00)
|
Keputusan Mutlak
R3 (3:00)
|
R3 (3:00) |
Amber KitchenInggris
|
Inggris |
ONE FIGHT NIGHT 1: MORAES VS. JOHNSON II |
||||||
KALAH
TKO
TKO
R3 (1:35)
|
TKO
R3 (1:35)
|
R3 (1:35) |
Smilla SundellSwedia
|
Swedia |
FULL CIRCLE |