Atlet Bintang Dan Hewan Peliharaan Mereka Yang Berlatih Di Rumah

Juara Dunia ONE Women's Atomweight Angela Lee dan hewan peliharaannya, Rocky.

Saat berbagai sasana bela diri masih ditutup dan pemerintahan di seluruh dunia menganjurkan warga mereka untuk tetap berada di rumah masing-masing karena pandemi COVID-19, banyak orang telah mencari cara untuk tetap berada dalam kondisi terbaik mereka.

Para atlet elit ONE Championship telah menciptakan beberapa cara unik untuk memanfaatkan apa yang mereka miliki. Dan ini termasuk berlatih bersama hewan peliharaan mereka.

Beberapa pencinta hewan ini melibatkan kucing atau anjing mereka untuk menambah beban pada menu latihan mereka.

Berikut adalah enam menu latihan yang melibatkan ‘sahabat-sahabat’ mereka ini.

#1 Squat

Squat adalah latihan paling dasar dan berguna bagi seorang seniman bela diri, dimana wanita pencinta kucing paling terkenal di ONE, Jihin “Shadow Cat” Radzuan, menyadari betapa pentingnya ini.

Bintang asal Malaysia itu mengasah tubuhnya dengan latihan berantai ini, dengan tambahan bobot dari hewan kesayangannya itu.

#2 Russian Twist

Kucing milik Jihin ternyata dapat melakukan banyak hal, seperti dirinya.

Jika anda tidak memiliki sebuah kettlebell, atau plat beban, di rumah anda, ambil saja moggy dan asahlah bagian inti dari tubuh anda dengan Russian Twist ini.

#3 Push-Up

Anthony “The Archangel” Engelen melakukan sesi latihannya di balkon rumahnya, dan anjing pitbull-nya, Rolo, ingin ikut beraksi.

Figur anjing yang berotot ini membantu atlet bela diri campuran keturunan Belanda-Indonesia ini untuk mendapatkan hasil terbaik dari latihannya.



#4 Wall Sit

Juara Dunia ONE Women’s Atomweight “Unstoppable” Angela Lee membangun kekuatan perut, paha dan betisnya dengan latihan isometrik ‘wall sit’.

Ini cukup sulit dilakukan dengan berat tubuh anda sendiri, namun Lee menambahkan bobot Athena, anjing ras American Bulldog miliknya, ke dalam menu latihannya itu.

#5  Bicep Curl

View this post on Instagram

???? vs. ???? #StayHome #StayAtHome @hiro_a_16

A post shared by ONE Championship (@onechampionship) on

Atlet Jepang Hiroki Akimoto pastinya dapat menyelesaikan dua permasalahan dalam satu waktu.

Spesialis Muay Thai ini bermain dengan anjing ras German Shepherd miliknya, Kelly, dan membuatnya tetap terhibur di dalam rumah, sambil mengasah kekuatannya.

#6 Car Push

Atlet sensasional asal Malaysia, Agilan “Alligator” Thani, memanfaatkan jalanan kosong di dekat rumahnya untuk melatih kondisi tubuhnya dengan mendorong mobil.

Nampaknya, mendorong sebuah mobil itu tidak cukup menantang. Dua anjing peliharaannya, Premium dan Mimo, ingin berpartisipasi di dalam mobil itu.

Baca juga: Latihan Seru 5 Seniman Bela Diri Bersama Anak Mereka Di Rumah

Selengkapnya di Tips Dan Trik

Tye Ruotolo Magomed Abdulkadirov ONE Fight Night 16 16 scaled
Stamp Fairtex defeats Puja Tomar at ONE A NEW TOMORROW DC 2150
267626401_455098189352410_8650012728357103411_n.v1
Jackie Buntan Diandra Martin ONE Fight Night 10 11
Regian Eersel Sinsamut Klinmee ONE Friday Fights 9 96
demetrious johnsons training one championship exclusive
Superbon Singha Mawynn Chingiz Allazov ONE Fight Night 6 1920X1280 80
Petchmorakot Petchyindee Tawanchai PK Saenchai ONE161 1920X1280 103
Lara Fernandez Dangkongfah Banchamek ONE 164 1920X1280 75
Evolve BJJ Class Air Squats 1298X834
Joshua PAcio DC 8991
Group sit-ups at Evolve